4/11/2015

"The Wild Rose" (Eliza Day)

Pernahkah kalian mendengar lagu tahun 90-an yang dibawakan Nick Cave? Judulnya "Where the Wild Roses Grow". Lagu ini mengisahkan tentang urban legend mengerikan seorang wanita muda bernama Elisa Day (Eliza Day) yang dibunuh pacarnya bertahun-tahun yang lalu. Legenda ini dikenal dengan "The Wild Rose" (Mawar Liar).


Bertahun-tahun yang lalu di Irlandia, ada seorang wanita muda bernama Elisa Day. Orang-orang memanggilnya "Mawar Liar" karena wajahnya sangat cantik bak mawar liar yang tumbuh indah di tepi sungai.

Suatu hari, seorang pria muda berkunjung ke kota dan melihat Elisa Day. Pertama kali melihatnya, pria itu terpana akan kecantikannya. Pria itu pergi ke rumah Elisa, mengetuk pintu dan memperkenalkan diri. Pria itu lalu memeluknya dan menciumnya.

Hari kedua, pemuda itu kembali. Dia membawa setangkai mawar merah dan berkata bahwa Elisa adalah wanita paling cantik yang pernah dia lihat. Dia meminta Elisa untuk bertemu di tepian sungai dimana disana banyak mawar-mawar indah tumbuh dengan bebas.

Hari ketiga, mereka telah berada ditepian sungai. Dia berdiam dibantaran sungai dan menatap air. Lalu pria itu mencium Elisa untuk terakhir kalinya. Kemudian dia menunggu sampai punggung Elisa berbalik dan memukulinya hingga mati. Dia membunuh Elisa Day dan berbisik,"Semua keindahan harus mati.."

Pria itu menempatkan mawar merah diantara gigi Elisa kemudian membuang tubuhnya kesungai dan perlahan-lahan menghilang.

Banyak orang mengklaim telah melihat hantu Elisa Day di tepian sungai dimana mawar-mawar liar itu tumbuh. Kepalanya yang hancur dan darah yang mengalir di wajahnya. Beberapa orang juga mengatakan melihat hantu Elisa Day mencengkeram setangkai mawar merah.
Artikel Menarik Lainnya

Peraturan Komentar
- No Perdebatan
- No SARA
- No SPAM
- No Active Link
- No OOT (silahkan bertanya bila sesuai dengan topik pada artikel)
- Jika berpendapat, berkata dan berkomentar dengan kurang sopan maka secara otomatis akan dihapus

*Artikel diatas diambil dari berbagai sumber dan sengaja tidak mencantumkan sumber karena banyak artikel serupa dari berbagai sumber tersebut, selain itu mohon maaf tidak bisa mencantumkan juga penyedia link download dari film maupun sub credit jadi harap maklum*