Cao Pi lahir di wilayah Pei di sebuah distrik yang dinamakan Qiao (sekarang dikenal dengan nama Bozhou, Anhui). Dia merupakan anak kedua dari Cao Cao yang legendaris. Sama seperti ayahnya, Cao Pi juga merupakan seorang penyair yang cukup handal. Bahkan puisi Cina pertama yang menggunakan 7 kalimat per bari adalah puisi yang Yan Xing Ge yang ditulis oleh Cao Pi.
Tokoh yang juga dikenal dengan nama Zihuan ini merupakan anak dari hubungan Cao Cao dengan seorang selirnya yang bernama Putri Bian, yang akhirnya menjadi istri Cao Cao. Dari semua saudaranya, Cao Pi terkenal sebagai anak yang paling cerdas. Saat sebagian besar saudaranya belajar ilmu kemiliteran, dia justru pergi bergaul dengan para pejabat di daerah tersebut, guna memperoleh dukungan mereka.
Cao Pi sendiri dilahirkan pada tahun 187. Pada saat itu Cao Cao masih menjadi salah seorang perwira menengah di istana ibukota Luoyang. Cao Cao yang saat itu mengemban tugas untuk terus berperang tidak terlalu memperhatikan anak-anaknya, termasuk Cao Pi, hingga akhirnya mereka berhasil meruntuhkan Kaisar saat itu.
Pada awal karirnya, Cao Pi memegang peranan penting dalam bagian pertahanan Bozhou. Pada tahun 211, Cao Pi menjadi komandan pengawal istana dan sekaligus merupakan wakil perdana mentri, yang tidak lain adalah ayahnya sendiri, Cao Cao - yang pada saat itu telah menjadi perdana mentri dan memegang sebagian besar kontrol kerajaan.
Beberapa waktu sebelumnya, Ang Cao, anak sulung dari Cao Cao dari pernikahannya dengan Cao Ang, meninggal dunia. Dan tidak lama setelah itu Lady Bian, ibu dari Cao Pi menjadi istri pertama Cao Cao menggantikan Ang Cao. Hal ini membuat banyak pihak beranggapan bahwa Cao Pi menjadi anak sulung dari Cao Cao, sekaligus penerusnya.
Pada saat Cao Cao meninggal dunia tahun 220 di Luoyang, Cao Pi yang saat itu merupakan putera mahkota sempat kebingungan tentang apa yang harus dilakukan sesudahnya. Hal ini ditambah dengan para pasukan Cao Cao yang setelah kematian tuannya menjadi disersi dan meninggalkan Luoyang untuk kembali ke rumah mereka masing-masing.
Tidak lama kemudian, Cao Zhang yang merupakan adik dari Cao Pi tiba di Luoyang dengan membawa serta para prajuritnya. Hal ini membuat banyak pihak berpikir Cao Zhang akan segera merebut status putera mahkota dari Cao Pi. Mendengar hal tersebut, Cao Pi tanpa membuang waktu langsung mendeklarasikan dirinya sendiri sebagai Pangeran Wei, dengan membawa nama ibunya - Puteri Bian.
Tindakan Cao Pi pertama yang dilakukan olehnya saat menjabat Pangeran Wei adalah mengirimkan saudara-saudaranya, termasuk Cao Zhang dan Chao Zho untuk pergi ke medan perang. Cao Pi yang saat itu sedikit takut pada Cao Zhi mengirimkan saudaranya ke medan perang dengan harapan dapat mengurangi kekuatan pasukan saudaranya tersebut.
Pada musim dingin tahun 220, Cao Pi memaksa Kaisar Xian untuk menyerahkan tahta kekaisaran kepadanya. Dan setelah ditolak sebanyak tiga kali, Cao Pi akhirnya berhasil mendapatkan tahkta tersebut. Hal inilah yang menjadi akhir dari Dinasti Han, dan juga sekaligus awal dari Dinasti Wei. Cao Pi menjadi Kaisar pertama dalam sejarah Dinasti Wei.
Pada saat yang sama, Liu Bei yang saat itu sedang berperang dengan Sun Quan juga mendeklarasikan dirinya sebagai Kaisar. Pada saat itu Sun Quan mencoba bergabung bersama dengan Cao Pi untuk mengalahkan Liu Bei. Salah seorang penasihat Wei, yaitu Cao Liu Ye menyarankan Cao Pi untuk menolaknya, dan justru memanfaatkan situasi ini untuk menghancurkan kerajaan Sun.
Namun Cao Pi tanpa memperdulikan dari penasehatnya yang terpercaya tetap menjalin koalisi dengan Sun Qoan. Bahkan tidak hanya itu, Cao Pi juga mengangkat Sun Quan sebagai Pangeran Wu. Banyak pihak yang menganggap tindakan Cao Pi saat itu merupakan kebodohan, karena melewatkan kesempatan untuk menguasai ketiga kerjaan saat itu.
Dan kesalahan Cao Pi tersebut mulai terbukti saat pasukan Sun berhasil mengalahkan pasukan Liu Bei pada tahun 222 di bawah komando Lu Xun. Sejak saat itu Sun Quan mulai menjauhkan diri dari Cao Pi. Puncaknya saat Sun Quan menolak mengirimkan Sun Deng ke Luoyang. Bahkan Sun Quan mendeklarasikan kemerdekaan dari Wu.
Dengan penuh kemarahan, Cao Pi memimpin pasukannya untuk menghancurkan Sun Quan. Namun saat itu pasukan Sun sedang memiliki semangat serta moral yang tinggi setelah mengalahkan pasukan Liu Bei, hingga Cao Pi tidak berhasil mengalahkan mereka. Tidak lama setelah Liu Bei meninggal tahun 223, Liu Shan penerusnya membangun koalisi dengan pasukan dari Sun Quan.
Hal ini sedikit banyak membuat Cao Pi kebingungan, karena kerjaan Wei harus bertahan dari serangan dua kerajaan lainnya sekaligus, yaitu pasukan Wu dan Shu. Banyak yang menganggap sebenarnya Cao Pi merupakan seorang pemimpin yang kompeten, sayang sekali dia seringkali meremehkan masukan-masukan dari para penasehatnya, dan tidak mau menerima kritik dari pihak lain.
Cao Pi memperistri Lady Zhen, istri dari Yuan Xi, salah seorang anak Yuan Shao yang terbunuh saat berperang. Dari pernikahannya ini, Cao Pi memperoleh seorang putra bernama Cao Rui. Banyak rumor yang mengatakan bahwa Cao Rui ini sebenarnya anak dari Yuan Xi. Sayangnya Lady Zhen kemudian memilih jalan pintas dan melakukan bunuh diri.
Tidak lama kemudian Cao Pi memperistri Guo Nuwang, yang akhirnya akan menjadi permaisuri. Namun pernikahan mereka tidak dianugrahi anak. Pada tahun 226, Cao Pi menderita sakit keras, hal ini memaksanya untuk mengangkat Cao Rui sebagai putera mahkotanya, walaupun ibunya telah meninggal dunia. Akhirnya Cao Rui menjadi Kaisar Wei selanjutnya setelah kematian Cao Pi pada bulan Juli tahun 226.
Peraturan Komentar
- No Perdebatan
- No SARA
- No SPAM
- No Active Link
- No OOT (silahkan bertanya bila sesuai dengan topik pada artikel)
- Jika berpendapat, berkata dan berkomentar dengan kurang sopan maka secara otomatis akan dihapus
*Artikel diatas diambil dari berbagai sumber dan sengaja tidak mencantumkan sumber karena banyak artikel serupa dari berbagai sumber tersebut, selain itu mohon maaf tidak bisa mencantumkan juga penyedia link download dari film maupun sub credit jadi harap maklum*