3/26/2015

Makam Mona lisa Ditemukan

Kuburan dan tulang belulang Mona Lisa ditemukan?

Sampai sekarang masih timbul perdebatan seputar siapa sebenarnya Mona Lisa yang menjadi model di lukisan Leonardo Da Vinci tersebut. Ada yang menyebut Mona Lisa atau Monna Lisa dalam bahasa Italia atau juga La Gioconda (La Joconde) tersebut adalah tokoh fiktif dan ada pula yang mengatakan bahwa Mona Lisa adalah wajah asli dari Da Vinci.

Namun, pada tahun 2008 kemarin, beberapa peneliti asal Jerman dari Heidelberg University mengatakan bahwa mereka telah menemukan siapa wanita di balik foto fenomenal karya Da Vinci tersebut. Menurut para peneliti, nama asli Mona Lisa adalah Lisa Gherardini del Giocondo yang lahir pada tanggal 15 Juni 1479. Eksistensi Mona Lisa yang sempat diragukan ini dibuktikan dengan bukti sebuah catatan yang ditulis pada bulan Oktober 1503.

Catatan yang ditemukan oleh ahli manuskrip bernama Armin Schlechter tersebut merupakan catatan kaki dari seorang pegawai kota Firenze (pegawai kotamadya) bernama Agostino Vespucci. Dalam catatannya, Vespucci mengatakan bahwa pada tahun tersebut Da Vinci telah membuat tiga lukisan yang salah satu di antaranya adalah lukisan Lisa del Giocondo sebagai modelnya.

Namun, siapakah Lisa Gherardini tersebut? Gherardini adalah istri dari Francesco del Giocondo, seorang pedagang sutra dari Firenze. Para peneliti juga mempunyai asumsi lain bahwa pada saat menjadi model lukisan Da Vinci tersebut, Gherardini sedang hamil, oleh karenanya dia berpose duduk.

Menurut lansiran dari Huffingtonpost.com, beberapa orang arkeolog dari Italia mengklaim bahwa mereka berhasil temukan makam beserta tulang belulang Gherardini yang dikubur di dekat altar gereja Sain't Orsola, Firenze. Tim dari arkeolog tersebut melakukan aktifitas penggaliannya mulai tahun lalu dan baru kali ini mereka mengatakan telah menemukan tempat peristirahatan serta tulang-tulang dari model lukisan terkenal Da Vinci tersebut.

Tulang-tulang tersebut apabila disusun rapi memiliki panjang lima kaki dan terkubur di bawah lantai asli beserta beberapa tulang hewan vertebrata lainnya. Untuk memastikan bahwa tulang-tulang tersebut benar milik Mona Lisa atau Lisa Gherardini, para arkeolog mengirimkan tulang-tulang tersebut ke Department for the Conservation of Cultural Property untuk penelitian lebih lanjut. 

Menurut Discovery.com, tulang-tulang tersebut nantinya akan dicocokkan dengan DNA Bartolomeo dan Piero atau anak Gherardini yang dikuburkan di gereja Santissima Annunziata, Firenze. Sebagai penguat dugaan bahwa tulang belulang tersebut benar milik Gherardini adalah berdasarkan catatan ayah Da Vinci yang pernah mencatat hari kematian Lisa Gherardini pada tanggal 15 Juli 1542 dan dikuburkan di dekat altar gereja Sant'Orsola. Sebagai catatan, Gherardini dan ayah Da Vinci adalah tetangga dekat. Rumah keduanya hanya terpaut 10 rumah saja.

Dalam bahasa Italia, mona adalah singkatan dari kata madonna atau yang berarti nyonya dan apabila diartikan secara penuh, Mona Lisa mempunyai artian nyonya Lisa atau Lisa Gherardini itu sendiri.
Artikel Menarik Lainnya

Peraturan Komentar
- No Perdebatan
- No SARA
- No SPAM
- No Active Link
- No OOT (silahkan bertanya bila sesuai dengan topik pada artikel)
- Jika berpendapat, berkata dan berkomentar dengan kurang sopan maka secara otomatis akan dihapus

*Artikel diatas diambil dari berbagai sumber dan sengaja tidak mencantumkan sumber karena banyak artikel serupa dari berbagai sumber tersebut, selain itu mohon maaf tidak bisa mencantumkan juga penyedia link download dari film maupun sub credit jadi harap maklum*